[Aitana Hills] Hidden Gem Campground Buat Pencari Ketenangan
Campground ini dapat dikategorikan sebagai hidden gem buat orang-orang yang suka jauh dari keramaian. Lokasinya yang berada di dataran yang cukup tinggi, menyebabkannya sering turun kabut sehingga dapat menghilangkan seluruh sinyal komunikasi. Kawasannya mayoritas masih tergolong alami karena tidak banyak perubahan yang dilakukan oleh pengelola selama mengembangkan areanya selain dari pembangunan kamar mandi dan saung di tengah-tengah kawasan.
Fasilitas

Area yang tersedia untuk mendirikan tenda cukup banyak namun posisinya tersebar yang memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Meskipun pengelola tidak melakukan banyak pembangunan di dalam kawasan, kebutuhan dasar untuk keperluan camping cukup terpenuhi.
Kamar mandi yang tersedia tersebar di dua area, yang salah satunya terdapat kamar mandi yang menyediakan water heater. Di samping itu terdapat tempat pencucian umum yang dapat digunakan sebagai tempat cuci piring hingga peralatan camping. Terkait dengan listrik pun sudah tersedia, namun mungkin titiknya belum tersebar secara merata ke seluruh area camping.
Di samping itu semua, terdapat sungai dengan jeram yang lokasinya tidak jauh dari kawasan camping, dimana hanya perlu menelusuri jalan ke arah bawah yang kurang lebih berjarak 20-50m dari pusat area camping.
Biaya
Pengelola mengenakan biaya sebesar Rp75.000 per Dewasa untuk setiap malamnya. Hal ini tentunya di luar dari pungli2 yang mungkin timbul sesuai dengan pilihan akses dari jalur masing-masing. Pengalaman kami, tidak banyak ditemukan pungli.
Pengalaman Camping

Kunjungan kami ke Aitana Hills merupakan masa-masa awal pertama kami memulai camping. Pada saat itu kami belum memiliki banyak peralatan di luar dari peralatan dasar seperti tenda, meja, kasur, lampu, serta peralatan masak dan makan. Dimana, saat itu merupakan musim hujan dan hujan turun sangat deras hingga tanah dan rumput sudah tidak mampu menyerapnya. Sehingga ada masanya area tenda pada kavling kami tergenang air dan kami belum mengetahui tindakan apa yang perlu dilakukan. Untungnya tetangga kami menawarkan sekop dan membantu membuatkan aliran air untuk membuang genangan tersebut. Maka dari itu, untuk yang berminat camping di sini lebih baik hindari saat musim hujan karena kondisi tanahnya tergolong lembek.

Selain itu, mungkin untuk beberapa orang akan menganggap bahwa campground tersebut minim lampu karena memang pencahayaanya hanya tersedia di area saung dan kamar mandi. Lebih lanjut, colokan listrik sepertinya belum tersedia di semua area sehingga kami harus menyambung dari tetangga. Namun untuk yang suka kesunyian, justru tempat ini adalah campground yang paling tepat untuk dikunjungi. Terlebih, untuk ukuran campground yang lokasinya tidak jauh dari Jakarta, suhu dan cuaca di campground tergolong dingin dan terdapat kabut.
Final Review:
Pros:
+ Area cukup kids-friendly
+ Tersedia water heater
+ Kelayakan dan kebersihan kamar mandi sangat cukup
+ Area private
+ Suhu sejuk
+ jarak tidak jauh dari Jakarta
Cons:
– Sinyal seluler tidak adal
– Area parkir cukup “tricky”
– Admin kurang responsif dikarenakan sinyal di sana tidak ada
– tenaga kerja pengelola di tempat sangat terbatas
Saran:
– Bawa alat pencahayaan yang cukup bagi yang camping
Contact Person:
+0818-0490-8580
Admin
Lokasi Aitana Hills
Aitana Hills terletak di dalam kawasan Megamendung. Akses ke arah sana cukup mudah dan dapat menghindari kemacetan jalan ke arah puncak karena belokan ke arah sana tidak jauh dari pintu tol Ciawi.
Google map:















